Header Ads Widget

jambimantap

Rapat Anggota Komisariat (RAK) Berjalan Alot, ISMAIL ARIFDAL Terpilih Secara Aklamasi Sebagai Ketua Umum Pertama HMI Komisariat STIE- SAK Sungai Penuh




Sungai Penuh – Rapat Anggota Komisariat (RAK) Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat STIE- SAK Sungai Penuh berlangsung dengan penuh dinamika dan perdebatan yang alot. Kegiatan ini digelar pada Minggu (20/4) di Sekretariat HMI CABANG KERINCI- SUNGAI PENUH, yang dihadiri oleh kader- kader aktif HMI komisariat STIE-SAK sungai penuh.


Meski sempat diwarnai perbedaan pendapat dan perdebatan panjang dalam menentukan arah dan masa depan organisasi, forum akhirnya mencapai titik temu. Melalui proses musyawarah mufakat, ISMAIL ARIFDAL secara aklamasi terpilih sebagai Ketua Umum pertama HMI Komisariat STIE- SAK Sungai Penuh.


Dalam pidato perdananya sebagai ketua umum, Ismail menyampaikan rasa terima kasih dan harapannya untuk membangun komisariat yang solid dan progresif. "Ini bukan kemenangan pribadi, tapi kemenangan seluruh kader HMI Komisariat STIE-bSAK. Tugas kita ke depan adalah bekerja bersama, bahu- membahu dalam memajukan organisasi dengan basis keilmuan, keislaman, sosial kemasyarakatan, baik itu di kampus maupun diluar kampus, demi terwujudnya masyarakat adil makmur yang diridhoi Allah. SWT," ungkapnya.


Terpilihnya Ismail Arifdal menandai babak baru bagi HMI di STIE- SAK, setelah sebelumnya komisariat ini resmi terbentuk sebagai bagian dari upaya ekspansi organisasi di wilayah Sungai Penuh dan sekitarnya. Para kader berharap dibawah kepemimpinan Ismail, HMI Komisariat STIE- SAK dapat menjadi ruang kaderisasi yang aktif dan kontributif.

Post a Comment

0 Comments